#random-posts img{float:left;margin-right:10px;border:1px solid #999;background:#FFF;width:36px;height:36px;padding:3px}

Selasa, 19 Maret 2013

Shinobi Legendaris Dalam Manga Naruto

Shinobi Legendaris Dalam Manga Naruto

Berikut adalah ninja-ninja (shinobi) legendaris yang memiliki kemampuan luar biasa. Mereka berasal dari berbagai desa, bahkan hanya mendengar namanya saja, ninja yang memiliki kemampuan yang biasa akan ketakutan dan berharap untuk tidak bertemu mereka. Berikut orang-orangnya :)


1. Rikudo Sennin 


Rikudo Sennin
Rikudo Sennin adalah shinobi pertama yang ada di dunia ninja (Naruto). Dianggap sebagai pendiri semua shinobi yang ada, juga dianggap sebagai dewa para shinobi. Kemampuan utamanya adalah dojutsu Rinnegan. Selain itu dia juga merupakan jinchuriki dari Juubi. Dia adalah orang yang mengawali dua kekuatan besar shinobi. Senju dan Uchiha. Karena anak pertamanya seorang pengguna kekuatan di mata, yang akhirnya melahirkan sharingan dan juga byakugan, sedangkan anak keduanya mempunyai kekuatan ditubuhnya, yang akhirnya menjadi senju. Sebelum Rikudo sennin mati dia membagi kekuatan juubi menjadi sembilan, yang akhirnya melahirkan sembilan bijuu baru. Ichibi, Nibi, Sanbi, Yonbi, Gobi, Rokubi, Sachibi, Hachibi dan Kyuubi. lalu menyegel tubuh Juubi di bulan.





2. Madara Uchiha (Futarime No Rikudo) 

Madara Uchiha
Mendapat julukan Rikudo yang kedua, dia adalah pendiri dari klan uchiha, yang akhirnya meninggalkan konoha dan klannya, karena berselisih paham dengan klannya sendiri, klannya lebih memilih konoha dari pada dia. Selain itu dia juga merupakan pernah menjadi pemimpin desa kirigakure (Mizukage), sewaktu dia mengendalikan Yagura, Mizukage keempat. Orang yang selalu berselisih paham dengan hashirama senju ini adalah orang hebat yang memiliki sharingan, mangekyo sharingan, dan juga rinnegan. dia juga ahli dalam menggunakan jikukan no jutsu (pemindahan ruang waktu). Selain jutsu-jutsu itu, Madara juga menguasai lima elemen ditambah chakra Yin dan Yang, Memiliki Susano sempurna dan Termasuk shinobi kelas S.





3. Shodaime Hokage (Hashirama Senju) 

First Hokage
Hokage Pertama pengguna asli dari mokuton (elemen kayu). Rival utama dari Madara ini adalah pendiri dari klan senju yang juga merupakan pendiri Konohagakure yang terkenal di seluruh dunia ninja. Kemampuannya yang lain yaitu dapat mengendalikan kyuubi dengan menggunakan kalung kristalnya. Dia juga memiliki jutsu medis, ketika tubuhnya terluka maka tubuhnya akan segera pulih, seperti halnya jutsu milik Tsunade. Hashirama memiliki adik bernama Tobirama Senju (Hokage kedua), dan ia memiliki cucu yang bernama Tsunade (Hokage kelima).




4. Nidaime Hokage (Tobirama Senju)


Second Hokage
Tobirama Senju adalah adik dari Hokage pertama (Hashirama Senju). Ia adalah penggunan elemen air (water/ suiton). Jika ninja-ninja lain membutuhkan air ketika ingin menggunakan jutsu air, lain halnya dengan Hokage kedua ini. Dia tidak memerlukan air di setiap jutsu-jutsunya. Dia juga memiliki senjata, yaitu Sword Of The Thunder God.





5. Kinkaku Dan Ginkaku (Kin-Gin Kyodai) 

Kinkaku Dan Ginkaku
Kinkaku si Pseudo jinchuriki ini bersama saudaranya Ginkaku pernah berada di perut kyuubi dan memakan beberapa dagingnya sehingga mereka mendapatkan chakra kyuubi di dalam tubuh mereka. memungkinkan mereka menggunakan jubah chakra kyuubi untuk bertarung. Selain itu mereka juga memiliki 4 senjata legenda milik Rikudo sennin, yaitu Bashosen, Benihisago, Shichiseiken, dan juga Konkinjo yang membuat mereka menjadi ninja legendaris di Kumogakure. Mereka juga pernah berusaha membunuh Nidaime Hokage dan Nidaime Raikage.





6. Hanzou Si Salamender 

Hanzou
Pemimpin Amegakure ini memiliki tujuan untuk menyatukan seluruh dunia ninja di bawah Amegakure. Tapi tujuan itu tak pernah tercapai bahkan hingga dia mati. Kemampuannya dalam ninjutsu, taijutsu tidak dapat diragukan lagi. Selain itu dia juga ahli menggunakan racun, bahkan nafasnya saja sudah beracun sehingga dia selalu menggunakan masker dimanapun dia berada. racun itu dia dapatkan dari kantong racun seekor salamender raksasa yang ada didesanya, saat si salamender mati dia mengambil kantong racunnya dan meletakkan di dekat perutnya. Selain itu kuchiyosenya (Summoning) juga salamender yang mampu mengeluarkan asap beracun. Hanzou adalah orang yang memberi gelar kehormatan Sannin kepada Jiraiya, Orochimaru, dan tsunade.





7. Chiyo 

Chiyo
Nenek tua dari Sunagakure ini adalah master kugutsu, terutama teknik shirohigi. Orang paling ahli dalam menggunakan racun juga di Sunagakure. Teknik terkuatnya adalah Shirohigi Jukki Chikamatsu No Shuu, yaitu 10 kugutsu legendaris milik Monzaemon Chikamatsu, si pengguna kugutsu pertama. Selain menjadi shinobi yang terkenal selama perang dunia ninja ketiga. Dia juga merupakan tetua di desa Sunagakure.







8. Sakumo Hatake (Konoha No Shiroi Kiba) 

Sakumo Hatake
Ayah dari Hatake Kakashi, orang yang disebut sebagai Legenda Taring Putih Konoha (White Fang), yang ditakuti oleh shinobi-shinobi dari desa lain selama perang dunia ninja ketiga. Kemampuannya belum diketahui, tapi ada yang bilang bahwa legenda Sannin tak ada apa-apanya dihadapan dia. Senjata utama Hakko Chakura To.





9. Minato Namikaze (Konoha No Kiroi Senko) 

Minato Yondaime
Orang yang juga menjabat sebagai Hokage Keempat (Yondaime) ini, mendapat julukan Si Kilat Kuning Konoha, karena jurus hiraishin no jutsunya lah yang membuat dia terkenal. Jutsu yang mampu membuat penggunanya berpindah tempat secepat kilat. Semua shinobi dari Iwagakure selama perang ninja ketiga, diberi tahu oleh atasan apabila menemui Konoha No Kiroi Senko lebih baik lari saja. Ini membuktikan betapa hebatnya Minato.







10. Legenda Sannin (Jiraiya, Orochimaru, Tsunade) 

Jiraiya, Orochimaru Dan Tsunade
Mereka bertiga mendapat gelar kehormatan sannin, pemberian dari Hanzou karena saat bertarung melawan Hanzou, mereka bertiga mampu bertahan dan dan tidak mati, tidak seperti shinobi lainya.

A. Jiraiya, murid dari Sarutobi Hiruzen (Hokage Ketiga) ini adalah yang paling kuat diantara yang lain. Kemampuan dalam ninjutsunya sangatlah hebat, begitu pula taijutsu, fuijutsu namun dia agak lemah dalam genjutsu. Menjadi seorang pertapa katak dari Myobokuzan. Dia juga memiliki murid yang hebat, yaitu Minato Namikaze (Hokage Keempat).

B. Orochimaru, diantara ketiganya Orochimarulah yang paling jenius. Sering melakukan percobaan-percobaan terlarang dan mempelajari beberapa jutsu terlarang seperti edo tensei. Sifatnya yang jahat dan membuat dia meninggalkan konoha , lalu membangun otogakure. Dia juga merupakan mantan anggota Akatsuki.

C. Tsunade, paling ahli menggunakan ninjutsu medis diantara ketiganya. Dia juga merupakan cucu dari Shodaime Hokage. Menguasai beberapa ninjutsu medis tingkat tinggi, dan juga tenaganya sangat besar, pukulannya saja mampu menghancurkan seluruh tulang dari korbannya.



11. Muu (Nidaime Tsuchikage/ Mujin)
Muu Nidaime


Dikenal juga sebagai orang yang tak terlihat. Selain itu dia juga ahli menggunakan sensor, dan kekkai totta jinton (elemen debu). Gabungan dari 3 elemen. api, tanah, dan angin, yang membuatnya sangat unik.



12. Kakashi Hatake (Copy Ninja No Kakashi/ Sharingan No Kakashi)

Kakashi Hatake
Terkenal sebagai si ninja peniru, yang bisa meniru jurus apapun. Yaitu dengan menggunakan sharingan yang diberikan oleh Obito Uchiha. Karena itu dia juga mendapat julukan Kakashi si sharingan. Tragedi saat perang dunia ninja ketiga menyisakan sharingan milik obito dimata kirinya. Setelah kejadian itu dia menjadi terkenal sebagai Kakashi si sharingan.







13. Shisui Uchiha (Shunshin No Shisui) 
Shisui Uchiha
Dikenal sebagai sicepat kilat Shisui. Salah satu anggota klan uchiha yang paling berbakat. Selain cepat dalam gerakan, dia juga memiliki dojutsu untuk mengendalikan pikiran lawan bicara, dan kemampuan ini masih dalam bentuk sharingan, belum mangekyo sharingan







14. Rikudo Pein (Senninme No Rikudo) 
Pein
Pemilik Rinnegan yang berasal dari Amegakure, disebut juga sebagai Rikudo yang ketiga. Dulunya murid jiraiya yang akhirnya membunuh jiraiya sendiri. Memiliki jutsu-jutsu hebat, dan mampu membagi kekuatannya menjadi 6 jalur. Selain memiliki Rinnegan dia juga memiliki 5 elemen dan memiliki chakra yin  dan yang. Pein atau Nagato adalah orang yang telah membunuh Hanzou demi membalaskan dendamnya.













15. Gaara (Shabaku No Gaara/ Godaime Kazekage) 
Gaara
Disebut sebagai Gaara si pasir. Berkemampuan mengendalikan pasir secara bebas, mampu menjadikan pasir sebagai pelindung (defend) dan juga menyerang, selain Kazekage dia juga merupakan Jinchuriki dari ichibi Shukaku.



16. Kiri No Shinobigatana Shichinin Shu (Seven Swordsman)

Seven Swordsman
Tujuh pemegang pedang legenda dari Kirigakure, setiap pedangnya memiliki kemampuan-kemampuan khusus, Seven Swordsmen terdiri dari Zabuza Momochi, Kisame Hoshigaki, Suigetsu Hozuki, Mangetsu Hozuki, Fuguki Suikazan, Chojuro, Jinin Akebino, Kushimaru Kuriarare, Raiga Kurosuki, Jinpachi Munashi, Ameyuri Ringo.



17. Shugonin Junishi 
Shugonin Junishi
12 ninja penjaga daimyo negara Hi yang terkenal. Mereka menggunakan kain berlambang negara api di pinggang mereka. Mereka adalah Asuma Sarutobi, Chiriku, Kazuma, Kitane, Nauma, Seito, dan Tou. Saat mereka menggunakan jutsu kolaborasi, yaitu Raimu Raito. Jutsu ini mampu menghancurkan sebuah desa dalam satu kali serangan.




Buat yang ngikutin ceritanya Naruto, gimana menurut kalian ???
Adakah yang menjadi favorit kalian, atau ada shinobi yang kurang niy.
Di tunggu ya komentarnya :)

0 komentar:

Posting Komentar